BIROKRASI

Walikota Depok Mohammad Idris, Launching Sistem Kalkulator Simulasi Retribusi

SJNews.com, – Dalam rangka mengurangi jumlah piutang yang berasal dari masyarakat atau pemohon IMB, Walikota Depok Mohammad Idris launching Sistem Kalkulator Simulasi Retribusi (Sikasir).

Aplikasi ini dimaksud adalah upaya mengurangi piutang dari pemohon,” ujar Walikota Depok Mohammad Idris diruang Pelayanan DPMPTSP Lantai 1 Gedung Baleka Kota Depok, dikutip Jumat (21/07/2023).

Idris menegaskan bahwa aplikasi ini menjadi salah satu penilaian sebagai kota kreatif city.

Dikesempatan itu, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Depok,Mangnguluang Mansur mengatakan bahwa dengan aplikasi Sikasir Online, masyarakat atau pemohon mengetahui pembiayaan yang akan dibayarkan.

“Mereka menjadi tahu besaran biaya yang dibayarkan sesuai dengan luas bangunan. Tingkat akurasi dalam Sikasir Online mencapai 98 persen dan tidak jauh dari jumlah retribusi yang akan dibayarkan,” ujar Mangnguluang Mansur.

Dengan aplikasi ini, lanjut Mangnguluang Mansur, dapat menambah PAD di Kota Depok.

“Ini bisa dilakukan secara online dengan menggunakan smartphone, jadi masyarakat bisa langsung mengakses dengan cepat,” imbuhnya. (bg)

BACA JUGA :   Wali Kota Depok Keluarkan SE Semarakan HUT ke-78 Kemerdekaan RI

baca juga

Disnaker Kabupaten Tangerang Buka Job Fair Naker Fest, Ada 2.322 Loker

Yeni

Sambut HUT RI Ke-78, Wali Kota Depok Ajak Masyarakat Menghias Lingkungan

Yeni

Pejabat Eksekutif Di tunggu KPK, Karena Tidak Akurat Melaporkan Harta Kekayaan Tahun 2023

Yeni