TANGSEL, SJNews.com- Wakapolres Tangerang Selatan Kompol Lalu Hedwin Hanggara, S.H., S.I.K. mengikuti upacara kenaikan pangkat Pamen dan Pama Polda Metro Jay secara virtual, Senin (3/1/2022) pagi.
Upacara kenaikan pangkat Pamen dan Pama yang dipimpin langsung oleh Kapolda Metrojaya tersebut, untuk di Polres Tangsel dilaksanakan di Aula Lt.4 Polres Tangerang Selatan.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kompol Tuti Timor Purwanti, S.Sos, M.M (Kabag Sumda), AKP Renta H. Manurung, S.H, M.H (Kasubbag Binkar) dan 3 (tiga) perwakilan Pamen dan 13 (tigabelas) Pama Personel Tangsel yang naik pangkat.
Selesai melaksanakan upacara kenaikan pangkat secara virtual, Wakapolres Tangsel memimpin upacara kenaikan pangkat Bintara Polres Tangerang Selatan di lapangan apel Polres Tangerang Selatan.
Adapun personel Polres Tangerang Selatan yang naik pangkat terhitung mulai tanggal 1 januari 2022 berjumlah seratus lima belas (115) personel terdiri dari 3 Pamen, 38 Pama dan 74 Bintara.
( red )
Sumber : Humas polres tangsel )