DEPOK, SJNews.com,- Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2022, HUT RI Ke – 77, Wali Kota Depok Mohammad Idris didampingi Sekretaris Daerah Supian Suri dan Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Disporyata) Dadan Rustandi melepas 2 Calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Capaska) yang akan bertugas di Provinsi Jawa Barat (Jabar) asal Kota Depok yaitu Aziz Dasril Putra dan Adelya Ameera Anggodo.
Selain itu Wali Kota juga melepas peserta Paduan Suara Gita Bahana Nusantara asal Kota Depok yang mewakili Provinsi Jabar yaitu Nanda Sepanya Uli Basa Pasaribu. Pelepasan dilakukan pada apel pagi di Lapangan Apel Balai Kota Depok, Senin (01/8/2022).
Pelepasan ke dua Capaska dan paduan suara Gita Bahana Nusantara asal Kota Depok mewakili Provinsi Jabar.
Pihaknya juga memibta masyarakat kota Depok untuk mendukung mereka agar bisa membawa harum nama Kota Depok dalam iven regional maupun ke tingkat nasional. ( By )