BIROKRASI

SosialisasiTiga Pilar Kecamatan Cilodong Agar Kamtibmas Tetap Kondusif

DEPOK, SJNews.com,-Upaya meningkatkan lingkungan agar tetap kondusif.

Kecamatan Cilodong Kota Depok menggelar sosialisasi tiga pilar di ruang aula kantor Kecamatan Cilodong , Jl. M. Nasir, Cilodong Jumat (19/8/2022).

Kegiatan ini dihadiri Sekcam Zainal Arifin, Tiga pilar dari Babinsa, Kamtibmas, FKDM, Pokdar, Pol PP, tokoh masyarakat dan Karang Taruna.

Kegiatan tersebut membahas hal-hal yang menjadi perhatian dalam rangka mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat pada lingkungan agar tetap kondusif, papar Kanit Binmas Polsek Sukmajaya AKP Ahmad Syaefullah SH selaku narasumber diacara tersebut.

AKP Ahmad Syaefullah menerangkan dalam upaya meningkatkan lingkungan yang kondusif dimulai dengan adanya pencegahan dini agar tidak terjadi peristiwa pidananya, pembinaan kamtibmas harus berkesinambungan tidak bisa kendor, deteksi dini dan cegah dini dalam menjaga kamtibmas, tindakan preventif, dan represif juga dimungkinkan bisa dilakukan secara di persuasif, tindakan pendekatan sangat penting.

” masyarakat juga perlu dilibatkan dalam kamtibmas swakarsa, sebab Kamtibmas pada hakikinya untuk peruntukan diri sendiri (individu) masyarakat. baik diri dan harta bendanya akan selalu menjadi objek gangguan kamtibmas, seperti ketika membawa motor itu kita jadi incaran, kita tidak menyadari, jadi diri kita, harta kita selalu menjadi ancaman maka perlu melibatkan masyarakat agar tidak menjadi korban kejahatan,” ucap dia.

BACA JUGA :   Menyambut Tahun 2023, Wali Kota Depok, Merotasi 63 ASN, 8 Guru dan 2 Pejabat Inspektirat

Selain itu, ia juga mengatakan soal obat tremadol (daftar G) yang marak di konsumsi masyarakat terutama pada kalangan muda.

Kita sudah tahu lokasi penjualannya, toko penjualnya berkedok toko kosmetik dan klinik, tapi jualannya obat daftar G, meski terlarang, jawab pertanyaan dari peserta.

Di forum tersebut juga menyinggung limbah B3 dari pabrik yang dibuang ke anak sungai, sehingga airnya mencemarkan lingkungan.

Tampak di acara sosialisasi tiga pilar yang di gelar oleh pihak kecamatan Cilodong, masyarakat sangat antusias mendengarkan materi narasumber, ada rasa peduli pada keamanan dan ketertiban lingkungan, termasuk juga tiga pilar untuk melakukan pembinaan kepada masyarakat, preventif menggugah masyarakat untuk peduli pada lingkungan dan mengajak di lapangan seperti cegah dini melakukan patroli. Ditambahkannya, bahwa kerawanan saat ini diwilayah setempat adalah kejahatan curanmor, begal dan tawuran,” jelasnya.(Yuni)

baca juga

Pemkot Depok Evaluasi 4 Kecamatan IPM nya Rendah

Yeni

Lagi, Pemkot Depok Raih Predikat WTP ke 13 Kali

Yeni

Yeni