TNI - POLRI

Polsek Pancoran Mas, Panen Jagung & Terong Wujud Ketahanan Pangan Program Asta Cita Presiden

Suara Jabar News, Com, (Depok), – Polsek Pancoran Mas, Kota Depok menggelar kegiatan panen jagung dan terong yang merupakan bagian dari implementasi ketahanan pangan, Senin (3/2/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 10.30 WIB ini dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Metro Depok AKBP Markuat, M.Pd, dan didampingi oleh Kapolsek Pancoran Mas Kompol Samsono, S.H., M.H, dihadiri oleh Tokoh Masyarakat RW 03 Kelurahan Rangkapan Jaya, H. Dawam Haryanto, serta warga masyarakat sekitar.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Pancoran Mas dalam mendukung program ketahanan pangan yang digagas oleh Presiden Republik Indonesia, Jenderal (Pur) TNI, H. Prabowo Subianto, melalui program Asta Citanya yang bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan masyarakat dengan memanfaatkan lahan perkebunan secara optimal.

Dari hasil panen jagung dan terong, Kapolsek Pancoran Mas langsung dibagikan kepada warga sekitar sebagai wujud nyata dari implementasi ketahanan pangan yang diusung oleh Polsek Pancoran Mas.

Pembagian hasil panen ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta memberikan contoh nyata bahwa kolaborasi antara pihak kepolisian dan masyarakat dalam mengelola sumber daya alam dapat memberikan manfaat yang besar.

BACA JUGA :   Samsat Depok 1 Ngabuburit di Depan Pospol Grand Depok City

Kapolsek Pancoran Mas, Kompol Samsono, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kontribusi Polsek Pancoran Mas dalam mewujudkan ketahanan pangan, khususnya dalam memberikan akses pangan yang lebih baik bagi warga sekitar.

“Dengan adanya program ketahanan pangan ini bisa membantu meringankan beban warga dan sekaligus mengedukasi masyarakat untuk lebih mandiri dalam hal pemenuhan kebutuhan pangan,” ujar Kompol Samsono.

Melalui kegiatan ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang terinspirasi untuk memanfaatkan potensi lahan sekitar mereka dalam mendukung ketahanan pangan, serta semakin terjalin hubungan yang harmonis antara masyarakat dan aparat kepolisian. (By)

baca juga

Kabid Humas Polda Jabar: Masyarakat Beri Apresiasi Untuk Polda Jabar Yang Telah Membantu Amankan Mudik 2022

Yeni

Pasukan Kala Sakti Diterjunkan ke Papua Akan Kuasai Medan Daerah Operasi

Yeni

Presiden Jokowi)l Resmi Lantik KASAL Laksamana TNI Muhammad Ali

Yeni