DEPOK, SJNews.com,-Warga Depok diberikan Buku Rekening Program Kartu Depok Sejahtera (KDS).

Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Sosial bersama Bank BJB melakukan penyerahan buku rekening Bantuan Sosial (Bansos) untuk program Kartu Depok Sejahtera (KDS) kepada warga kecamatan Limo di Aula Kantor Kecamatan Limo, Kamis (03/02/22).
Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sri Utomo dan Wakil Ketua DPRD Kota Depok Tajudin Tabri.
Kegiatan pemberian dimaksud, adalah upaya masyarakat sejahtera. (**)