PERISTIWA

Guncangan Gempa Cianjur Dirasakan hingga Jakarta, Depok, Bogor, Bekasi dan Bandung

CIANJUR, SJNews.com,– Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan gempa dengan magnitudo (M) 5,6 terjadi di Kabupaten Cianjur.

Gempa dinyatakan tidak berpotensi tsunami dan berlokasi di 6,84 LS dan 107,05 BT.

10 km Barat Daya Kabupaten Cianjur-Jabar, kedalaman 10 Km,” tulis BMKG.

Belum ada laporan terkait dampak kerusakan atau korban akibat gempa tersebut. Getaran gempa dirasakan cukup kencang di Jakarta,, Depok, Bogor, Bandung, dan Bekasi.

BMKG mengimbau masyarakat agar tetap tenang, tidak panik setelah gempa magnitudo (M) 5,6 mengguncang Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

BMKG meminta masyarakat tak terpengaruh isu-isu yang tidak benar.

“Kepada masyarakat diimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” terang Kepala BMKG Dwikorita Karnawati dalam jumpa pers, Senin (21/11/2022).

BMKG juga mengimbau masyarakat untuk menghindari bangunan yang retak dan rusak akibat gempa.

Masyarakat juga diminta untuk selalu memeriksa bangunan tempat tinggal mereka.

“Pastikan kerusakan atau retakan tidak terjadi tidak membahayakan kestabilan bangunan sebelum anda kembali ke dalam rumah,” jelas Dwikorita.

BACA JUGA :   Minyak Goreng Langka dan Mahal Rakyat Kecil Jadi Sengsara

Selain itu, BMKG mengimbau masyarakat agar senantiasa memantau informasi melalui saluran resmi.

BMKG mewanti-wanti masyarakat agar tidak percaya hoax.

“Pastikan pula selalu memonitor informasi resmi dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi,” ujar dia.

BNPB menyatakan ada 14 orang tewas akibat gempa M 5,6 di Cianjur. Korban tewas tersebar di beberapa kecamatan.

“Empat belas orang meninggal dunia,” kata Kepala BNPB Suharyanto, Senin (21/11/22).

Dia mengatakan ada 17 orang yang luka-luka. Selain itu, sejumlah rumah di Cianjur dan Bogor rusak.

Berita ini dikutip, korban gempa masih banyak yang belum terdata.

(Sumber)

baca juga

Setelah Injak – Injak Sopir Penabrak Potal Oknum Anggota DPRD kota Depok Ini, Meminta Maaf

Yeni

KRL Tabrak Angkot Hingga Ringsek di Perlintasan Rawa Indah, Terseret Sampai 50 Meter

Yeni

Oknum Rumah Sakit KSH Pati Dinilai Tak Punya Rasa Kemanusiaan, Pasien Sekarat Malah Minta Jaminan Uang

Yeni